Breaking News

Wakapolres Badung Pimpin Upacara Hari Pahlawan 2025, Teladani Nilai Juang dan Keteladanan Pahlawan Bangsa

Wakapolres Badung Pimpin Upacara Hari Pahlawan 2025, Teladani Nilai Juang dan Keteladanan Pahlawan Bangsa

- Publisher

Selasa, 11 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mangupura – RI-1.com,

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, Kepolisian Resor Badung menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat di Lapangan Apel Polres Badung, Senin (10/11/2025). Upacara yang mengusung tema “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan” tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolres Badung Kompol I Gede Suarmawa, SH., dan diikuti oleh para Pejabat Utama, Kapolsek jajaran, personel Polres, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) Polres Badung.

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan arahan dan surat edaran Kapolri tentang penyelenggaraan upacara nasional, serta sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia. Dalam amanat yang dibacakan, Wakapolres menyampaikan pesan Menteri Sosial Republik Indonesia agar setiap insan Polri dan masyarakat meneladani semangat juang, keikhlasan, dan pengorbanan para pahlawan bangsa.

Dalam kesempatan tersebut, Wakapolres Badung menegaskan bahwa semangat kepahlawanan tidak boleh padam, meskipun zaman telah berubah. “Para pahlawan telah mewariskan nilai keberanian, kejujuran, dan semangat pantang menyerah. Saat ini, perjuangan kita bukan lagi melawan penjajah, melainkan melawan kemalasan, kebodohan, dan ketidakpedulian terhadap sesama. Itulah wujud nyata pengabdian di era modern,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Beliau juga mengajak seluruh anggota Polres Badung untuk menjadikan peringatan Hari Pahlawan sebagai momentum meningkatkan disiplin, dedikasi, dan loyalitas dalam bertugas. “Mari kita buktikan semangat pahlawan dengan bekerja tulus, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dan menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah Badung. Pengabdian kita hari ini adalah bentuk perjuangan untuk generasi yang akan datang,” tambahnya.

Upacara ditutup dengan doa dan penghormatan kepada arwah para pahlawan. Suasana penuh khidmat dan semangat kebangsaan terpancar dari seluruh peserta. Melalui peringatan ini, Polres Badung menegaskan komitmennya untuk terus menjaga warisan perjuangan para pahlawan dengan tindakan nyata, sesuai dengan semangat Polri Presisi yang humanis, profesional, dan berintegritas.

(Red)

Berita Terkait

Polda Bali Tegaskan Aturan Lalulintas, Operasi Zebra Agung 2025
Koper Tak Bertuan Gegerkan Munggu, Babinsa dan Tim Gabungan Pasang Garis Polisi
Kasubsatgas Dikmas Berikan Edukasi Keselamatan kepada Ojol di Canggu
Dukung Operasi Zebra Agung 2025, Subsatgas Dokkes Polres Badung Periksa Kesehatan Personel
Pemeriksaan Internal Sipropam, Langkah Awal Jaga Disiplin Personel dalam Ops Zebra Agung 2025
Jelang Hari Raya, Kapolsek Dentim Instruksikan Tingkatkan Kesiapsiagaan dan Gelar Patroli Pasar
Polsek Dentim Gelar Apel KRYD Atensi Balap Liar di Simpang Waribang, Tekan Gangguan Kamtibmas Malam Hari
Hari Pertama Ops Zebra Agung 2025, Satgas Gakkum Keluarkan 2 ETLE dan 80 Teguran Lisan

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 13:47 WITA

Polda Bali Tegaskan Aturan Lalulintas, Operasi Zebra Agung 2025

Rabu, 19 November 2025 - 09:20 WITA

Kasubsatgas Dikmas Berikan Edukasi Keselamatan kepada Ojol di Canggu

Rabu, 19 November 2025 - 09:18 WITA

Dukung Operasi Zebra Agung 2025, Subsatgas Dokkes Polres Badung Periksa Kesehatan Personel

Rabu, 19 November 2025 - 09:16 WITA

Pemeriksaan Internal Sipropam, Langkah Awal Jaga Disiplin Personel dalam Ops Zebra Agung 2025

Selasa, 18 November 2025 - 19:15 WITA

Jelang Hari Raya, Kapolsek Dentim Instruksikan Tingkatkan Kesiapsiagaan dan Gelar Patroli Pasar

Selasa, 18 November 2025 - 19:13 WITA

Polsek Dentim Gelar Apel KRYD Atensi Balap Liar di Simpang Waribang, Tekan Gangguan Kamtibmas Malam Hari

Selasa, 18 November 2025 - 12:44 WITA

Hari Pertama Ops Zebra Agung 2025, Satgas Gakkum Keluarkan 2 ETLE dan 80 Teguran Lisan

Selasa, 18 November 2025 - 12:42 WITA

Inovasi Pelayanan, Sat Lantas Layani Pemohon SIM dengan Sistem Terpadu dan Ramah

Berita Terbaru

Berita Polri

Polda Bali Tegaskan Aturan Lalulintas, Operasi Zebra Agung 2025

Rabu, 19 Nov 2025 - 13:47 WITA