Breaking News

Polres Badung Gelar Patroli Biru, Pastikan Wilayah Aman di Tengah Malam

Polres Badung Gelar Patroli Biru, Pastikan Wilayah Aman di Tengah Malam

- Publisher

Selasa, 7 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RI-1.com — Mangupura,    Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, Polres Badung melalui Unit Turjawali Sat Samapta kembali melaksanakan kegiatan Patroli Biru (Blue Light Patrol) pada Senin malam (6/10/2025) pukul 23.30 WITA. Patroli ini menyusuri sejumlah titik rawan di wilayah hukum Polres Badung seperti Jl. Bringkit, Kapal, Lukluk, hingga Sempidi. Kegiatan yang menjadi bagian dari program Quick Wins Presisi ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan Kamtibmas seperti kejahatan jalanan, premanisme, serta tindak kriminalitas lainnya.

Dalam pelaksanaannya, personel juga melakukan sambang dan dialogis dengan petugas keamanan di BPD Mangupura serta anggota PAM Ovit. Personel memberikan imbauan Kamtibmas agar petugas keamanan selalu waspada dalam menjalankan tugas, serta ikut berperan aktif menjaga keamanan lingkungan. Hasil patroli menunjukkan situasi wilayah tetap aman dan kondusif, dengan nihil kejadian menonjol selama kegiatan berlangsung.

Kasat Samapta Polres Badung, AKP I Gusti Made Dharma Sudhira, SH, MH, menyampaikan bahwa patroli biru merupakan bentuk kehadiran nyata polisi di tengah masyarakat, khususnya pada malam hari. “Kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk menekan potensi gangguan keamanan, sekaligus membangun rasa aman bagi masyarakat. Kami akan terus tingkatkan patroli rutin, terutama di titik-titik rawan dan jam rawan kriminalitas,” ujarnya.

AKP Gusti Sudhira juga berharap dengan dilaksanakannya patroli secara konsisten, masyarakat dapat merasa lebih aman dan turut mendukung terciptanya situasi yang kondusif. “Kami mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk petugas keamanan swasta, untuk bersama-sama menjaga wilayah Badung tetap aman, nyaman, dan bebas dari kejahatan,” pungkasnya. (Red)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Kapolres Gianyar Beri Bingkisan dan Himbau Media Terkait Penanganan Kasus Berat di Hari Raya Galungan
Umanis Galungan, Polres Badung Perketat Pengamanan Obyek Wisata Pantai
Hari Raya Galungan Kapolsek Mengwi Lakukan Pemantauan di Kawasan Obyek Wisata Taman Ayun
Wujud Silahturahmi TNI dan Masyarakat, Danramil Marga Ikuti Persembahyangan Galungan di Pura Dalem
Jaga Kekhusyukan Hari Raya Galungan, Polsek Dentim Tingkatkan Patroli dan Pengawasan di Sejumlah Pura
Dandim Letkol Kav Rizal Wijaya Dampingi Tim Wasev Sterad Cek Administrasi Tahwil
Semarak Peringatan Puputan Margarana ke-79, Danramil Marga Sambut Pataka dan Panji Pahlawan Nasional
Polda Bali Tegaskan Aturan Lalulintas, Operasi Zebra Agung 2025

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 11:50 WITA

Kapolres Gianyar Beri Bingkisan dan Himbau Media Terkait Penanganan Kasus Berat di Hari Raya Galungan

Kamis, 20 November 2025 - 09:11 WITA

Umanis Galungan, Polres Badung Perketat Pengamanan Obyek Wisata Pantai

Kamis, 20 November 2025 - 09:05 WITA

Hari Raya Galungan Kapolsek Mengwi Lakukan Pemantauan di Kawasan Obyek Wisata Taman Ayun

Kamis, 20 November 2025 - 08:50 WITA

Wujud Silahturahmi TNI dan Masyarakat, Danramil Marga Ikuti Persembahyangan Galungan di Pura Dalem

Kamis, 20 November 2025 - 08:41 WITA

Jaga Kekhusyukan Hari Raya Galungan, Polsek Dentim Tingkatkan Patroli dan Pengawasan di Sejumlah Pura

Rabu, 19 November 2025 - 13:55 WITA

Semarak Peringatan Puputan Margarana ke-79, Danramil Marga Sambut Pataka dan Panji Pahlawan Nasional

Rabu, 19 November 2025 - 13:47 WITA

Polda Bali Tegaskan Aturan Lalulintas, Operasi Zebra Agung 2025

Rabu, 19 November 2025 - 12:55 WITA

Koper Tak Bertuan Gegerkan Munggu, Babinsa dan Tim Gabungan Pasang Garis Polisi

Berita Terbaru

Berita Polri

Umanis Galungan, Polres Badung Perketat Pengamanan Obyek Wisata Pantai

Kamis, 20 Nov 2025 - 09:11 WITA